PENGUKURAN TINGKAT KEBISINGAN PADA AREA CUTTING HOSE, AREA SHIPPING, AREA RACKING DAN AREA ASTRA OTOPARTS (AOP) DI PT. CIPTA KRIDA BAHARI KOTA SAMARINDA

Marita, Azahra (2023) PENGUKURAN TINGKAT KEBISINGAN PADA AREA CUTTING HOSE, AREA SHIPPING, AREA RACKING DAN AREA ASTRA OTOPARTS (AOP) DI PT. CIPTA KRIDA BAHARI KOTA SAMARINDA. Diploma thesis, POLITEKNIK PERTANIAN NEGERI SAMARINDA.

[thumbnail of E201500251_AZAHRA MARITA_ABSTRAK MAGANG INDUSTRI.pdf] Text
E201500251_AZAHRA MARITA_ABSTRAK MAGANG INDUSTRI.pdf

Download (251kB)
[thumbnail of E201500251_AZAHRA MARITA_MAGANG INDUSTRI.pdf] Text
E201500251_AZAHRA MARITA_MAGANG INDUSTRI.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (1MB) | Request a copy
[thumbnail of E201500251_AZAHRA MARITA_ABSTRAK TUGAS AKHIR.pdf] Text
E201500251_AZAHRA MARITA_ABSTRAK TUGAS AKHIR.pdf

Download (311kB)
[thumbnail of E201500251_AZAHRA MARITA_TUGAS AKHIR.pdf] Text
E201500251_AZAHRA MARITA_TUGAS AKHIR.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (1MB) | Request a copy

Abstract

AZAHRA MARITA. Pengukuran Tingkat Kebisingan Pada Area Cutting Hose, Area Shipping, Area Racking Dan Area Astra Otoparts (Aop) Di Pt. Cipta Krida Bahari Kota Samarinda (di bawah bimbingan ibu Haryatie Sarie).
Penelitian ini dilatar belakangi oleh kegiatan di PT. Cipta Krida Bahari yang menggunakan mesin-mesin guna mendukung kegiatan produksinya. Dimana terdapat area yang berkontribusi dalam menghasilkan kebisingan sehingga berpotensi memiliki resiko bahaya bagi pekerja saat berada di area tersebut. Aktivitas tersebut berupa pemotongan selang/hose berukuran kecil sampai besar dalam jumlah banyak. Sejalan dengan itu, terdapat 4 area sekitar yang terdampak oleh suara mesin tersebut yaitu area cutting hose, area shipping, area racking dan area astra otoparts. Keempat area ini merupakan area terdekat dengan mesin cutting hose sehingga secara tidak langsung dapat mengganggu kenyamanan dan keamanan bagi para tenaga kerja di area tersebut.
Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui tingkat kebisingan di PT. Cipta Krida Bahari pada area Cutting Hose, area Racking, area Shipping dan area AOP serta Membandingkan dengan Peraturan Menteri Ketenagakerjaan RI No. 5 Tahun 2018, tentang Keselamatan dan Kesehatan Kerja Lingkungan Kerja.
Hasil dari penelitian di PT. Cipta Krida Bahari diperoleh hasil di area cutting hose dengan kebisingan sebesar 80,99 dBA, pada area racking dengan kebisingan sebesar 72,63 dBA, pada area astra otoparts (AOP) dengan kebisingan sebesar 75,46 dBA dan pada area shipping dengan kebisingan 74,89 dBA serta berdasarkan nilai ambang batas (NAB) yang telah ditetapkan oleh Peraturan Menteri Ketenagakerjaan RI No. 5 Tahun 2018 tentang Keselamatan dan Kesehatan Kerja Lingkungan Kerja dapat disimpulkan bahwa tingkat kebisingan
pada area tersebut dibawah standar baku mutu yaitu 85 dBA.

Item Type: Thesis (Diploma)
Uncontrolled Keywords: Kebisingan, Area Cutting Hose, Area Shipping, Area Racking, Area Astra Otoparts (Aop), PT. Cipta Krida Bahari.
Subjects: Forestry Management > Environmental Management
Divisions: Jurusan Manajemen Hutan > Program Studi Pengelolaan Lingkungan
Depositing User: Ms Azahra Marita
Date Deposited: 14 Jun 2023 02:52
Last Modified: 14 Jun 2023 02:52
URI: http://repository.politanisamarinda.ac.id/id/eprint/476

Actions (login required)

View Item
View Item