PEMETAAN TUTUPAN LAHAN DAERAH ALIRAN SUNGAI NYUATAN KABUPATEN KUTAI BARAT

AR-RAHMAN, MIFTAHUL RIZQO (2022) PEMETAAN TUTUPAN LAHAN DAERAH ALIRAN SUNGAI NYUATAN KABUPATEN KUTAI BARAT. Diploma thesis, POLITEKNIK PERTANIAN NEGERI SAMARINDA.

[thumbnail of F191500311_MIFTAHUL RIZQO AR-RAHMAN_ABSTRAK MAGANG INDUSTRI.pdf] Text
F191500311_MIFTAHUL RIZQO AR-RAHMAN_ABSTRAK MAGANG INDUSTRI.pdf

Download (89kB)
[thumbnail of F191500311_MIFTAHUL RIZQO AR-RAHMAN_ABSTRAK TUGAS AKHIR.pdf] Text
F191500311_MIFTAHUL RIZQO AR-RAHMAN_ABSTRAK TUGAS AKHIR.pdf

Download (53kB)
[thumbnail of F191500311_MIFTAHUL RIZQO AR-RAHMAN_MAGANG INDUSTRI.pdf] Text
F191500311_MIFTAHUL RIZQO AR-RAHMAN_MAGANG INDUSTRI.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (2MB)
[thumbnail of F191500311_MIFTAHUL RIZQO AR-RAHMAN_TUGAS AKHIR.pdf] Text
F191500311_MIFTAHUL RIZQO AR-RAHMAN_TUGAS AKHIR.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (1MB)

Abstract

ABSTRAK

MIFTAHUL RIZQO AR-RACHMAN. Pemetaan Tutupan Lahan Daerah Aliran Sungai (DAS) Nyuatan Kabupaten Kutai Barat (dibawah bimbingan oleh Suparjo).

Karakteristik sumber daya air di Kalimantan Timur antara lain melimpah pada musim penghujan, bahkan sering terjadi banjir di musim hujan. Pada wilayah terbuka atau tidak bervegetasi air hujan akan mengalir menjadi aliran permukaan dan langsung menuju ke sungai. Sementara itu keberadaan vegetasi diyakini banyak orang mampu menyimpan air hujan yang jatuh dengan cara menyimpannya di dalam akar, batang, daun. Bahkan juga pada daun-daun yang gugur dan telah menjadi serasah. Dengan demikian keberadaaan vegetasi dari sisi kerapatan dan jenisnya pada suatu daerah aliran sungai menjadi penting dalam proses daur hidrologi di suatu Daerah Aliran Sungai.
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui batas DAS Nyuatan dan kondisi tutupan lahannya dengan menggunakan Citra DEMNAS serta untuk mendapatkan informasi luas tutupan lahan menggunakan data Citra Landsat-8. Analisis dilakukan dengan metode SIG menggunakan ArcGIS. Dari hasil analisis diketahui luas DAS Nyuatan 118.853 ha. Kondisi tutupan lahan secara bertutur-turut didominasi oleh hutan primer 66.285 ha, hutan sekunder 45.402 ha, badan air 627 ha dan lahan terbuka 6.539 ha. Sedangkan perimeter DAS sepanjang 237.90 Km.

Kata Kunci: das nyuatan, tutupan lahan, demnas, landsat-8

Item Type: Thesis (Diploma)
Uncontrolled Keywords: Kata Kunci: das nyuatan, tutupan lahan, demnas, landsat-8
Subjects: Engineering and Informatics > Geomatics Engineering Technology
Divisions: Jurusan Teknik dan Informatika > Program Studi Teknologi Geomatika
Depositing User: Mr Miftahul Rizqo Ar-Rahman
Date Deposited: 11 Apr 2023 01:37
Last Modified: 11 Apr 2023 01:37
URI: http://repository.politanisamarinda.ac.id/id/eprint/376

Actions (login required)

View Item
View Item